



Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Kalimantan Selatan (BPBD Kalsel) terus menggalakkan pendidikan kebencanaan dengan sosialisasi dan pelatihan bagi siswa SMA sederajat di Kalsel.
Plt Kepala BPBD Kalsel, Faried Fakhmansyah diwakili Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan, Bambang Dedi Mulyadi menyebutkan jika satuan pendidikan aman bencana kali ini dilaksanakan di SMAN 1 Gambut Kabupaten Banjar.
“Saat ini BPBD Kalsel terus menggalakkan sosialisasi dan simulasi bencana, terutama di daerah rawan bencana seperti di wilayah Gambut ini,” sebut Bambang, Selasa (22/4/2025).
Melalui sosialisasi dan pelatihan ini, BPBD Kalsel bersama Forum Pengurangan Risiko Bencana Adaptasi Perubahan Iklim (PRB-API) mengenalkan secara luas mitigasi bencana kepada masyarakat dalam hal ini pelajar atau siswa serta tenaga pengajar (guru) terhadap potensi bencana di Kalsel.
Bambang juga menyampaikan jika program tersebut sejalan dengan visi misi Gubernur Kalsel Muhidin dan Wakil Gubernur Kalsel Hasnuryadi Sulaiman, khususnya pada misi keempat, yakni Penguatan Ketahanan Terhadap Perubahan Iklim.
“Kami di BPBD Kalsel berupaya maksimal memberikan edukasi kepada masyarakat, dan kita berharap kegiatan ini terus berjalan sehingga masyarakat kita dapat mengetahui dan mengenal mitigasi maupun penanggulangan bencana,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala SMAN 1 Gambut, Indriyono menyambut gembira atas pelaksanaan sosialisasi dan pelatihan tersebut di sekolah yang Ia pimpin.
“Kami dari pihak sekolah sangat bersyukur sekali terhadap pelatihan penanggulangan bencana, ini penting sekali sehingga nantinya siswa kami dapat mengetahui cara yang harus dilakukan saat bencana,” ujar Kepala SMAN 1 Gambut.
Ia mengakui, pelatihan ini sangat berharga bagi siswa, di mana kawasan Gambut dikenal dengan wilayah yang kerap terdampak dari bencana alam, baik itu saat musim hujan maupun saat musim kemarau.
“Tentunya dengan kesempatan ini, siswa kami sangat antusias mengikuti, mereka ingin mengetahui apa saja yang harus dilakukan ketika banjir saat musim hujan dan kebakaran hutan dan lahan saat musim kemarau,” tambahnya. MC Kalsel/Fuz
sumber : diskominfomc.kalselprov.go.id